Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Usai Bertemu Wapres, KAMMI: Pemerintah Jokowi Belum Jadi Nakhoda yang Jelas

Pemerintahan Joko Widodo diminta menjadi nakhoda yang memberi arah jelas ketika badai ekonomi global mengguncang ekonomi nasional dalam beberapa waktu terakhir.
Kesatuan Aksi Mahasisma Muslim Indonesia (KAMMI) tengah melakukan demonstrasi./JIBI
Kesatuan Aksi Mahasisma Muslim Indonesia (KAMMI) tengah melakukan demonstrasi./JIBI

Bisnis.com, JAKARTA—Pemerintahan Joko Widodo diminta menjadi nakhoda yang memberi arah jelas ketika badai ekonomi global mengguncang ekonomi nasional dalam beberapa waktu terakhir. 

Hal itu disampaikan Ketua Umum Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) Andriyana usai menemui Wakil Presiden (Wapres) Jusuf Kalla di Kantor Wapres, Selasa (1/9/2015). 

“Kalau terjadi badai, pemerintah sebagai nakhoda memberikan arahan yang jelas. Kami belum lihat pemerintah lakukan itu,” ujarnya. 

Menurut dia, pemerintah harus mengambil langkah konkret untuk mengatasi lonjakan pengangguran dan daya beli masyarakat yang menurun. Jika tak segera ditangani, organisasi mahasiswa itu khawatir akan muncul persoalan sosial serta gejolak ekonomi seperti pada 1998 lalu. 

KAMMI menyepakati keputusan Wapres yang menciptakan terobosan melalui aturan anti-kriminalisasi kebijakan pejabat negara untuk meningkatkan penyerapan anggaran daerah. 

“Mendorong penerimaan pajak agar sesuai target walau agak mustahil. Ada tidak jaring pengamannya?” katanya. 

Dalam pertemuan tersebut, KAMMI juga meminta pemerintah menunjukkan keberpihakan terhadap masyarakat yang tengah mengalami tekanan ekonomi yang berat. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Lavinda
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper