Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Indonesian Diaspora Network (IDN) Kembali Gelar Perhelatan Akbar

Indonesian Diaspora Network (IDN) Global kembali menggelar perhelatan akbar Congres Indonesia Diaspora (CID) III bertema Diaspora Bakti Bangsa yang dijadwalkan pada 12-13 Agustus 2015 di Jakarta.
Indonesian Diaspora Network. /idn
Indonesian Diaspora Network. /idn

Bisnis.com, JAKARTA - Indonesian Diaspora Network (IDN) Global kembali menggelar perhelatan akbar Congres Indonesia Diaspora (CID) III bertema Diaspora Bakti Bangsa yang dijadwalkan pada 12-13 Agustus 2015 di Jakarta.

Presiden Indonesian Diaspora Network (IDN) Global, Mohamad Al-Arief mengatakan pertemuan CID III mendapat dukungan dari pemerintah Indonesia melalui Kementerian Luar Negeri berkoordinasi dengan seluruh kementerian dan lembaga terkait.

Dikatakannya pertemuan warga Indonesia yang berada di berbagai negara itu adalah upaya diaspora Indonesia untuk bersinergi dengan segenap komponen bangsa di Tanah Air di kalangan pemerintah, legislatif, sektor swasta akademisi dan masyarakat sipil untuk memecahkan permasalahan bangsa.

Pada pertemuan CID III ini, dibahas beberapa isu penting perihal Kota Layak Huni, Kesehatan, Pendidikan Tinggi, Ekonomi, Kuliner, Ekonomi Kreatif, Dwi Kewarganegaraan, Kemaritiman, Kepemudaan dan masih banyak lagi.

Pertemuan CID III diharapkan dihadiri sekitar 15.000 orang diaspora Indonesia yang tersebar di berbagai belahan dunia antara lain dari Amerika Serikat, Belanda, Jerman, Prancis, Qatar, China, Australia.

CID III direncanakan dibuka oleh Presiden Joko Widodo dihadiri beberapa menteri Kabinet Kerja antara lain Menteri Luar Negeri, Menteri Kelautan dan Perikanan, Menteri Riset dan Pendidikan Tinggi, Kepala Badan Ekonomi Kreatif, beberapa tokoh masyarakat di antaranya Yenny Wahid, Budi Soehardi ,dan Imam B. Prasodjo.

Arief mengatakan kongres IDN tidak hanya memfasilitasi bertemunya para diaspora dengan pemerintah dan tokoh masyarakat di Indonesia tapi juga mendorong capaian diaspora yang sudah berhasil seperti kota layak huni, dwi kewarganegaraan.

Ketua IDN Australia, Frans Simarmata mengatakan panitia IDN mengajak masyarakat mendaftarkan diri dan hadir pada pertemuan CID III untuk memberikan pemikiran dan juga masukan berbagai topik pembahasan CID III.

Peserta yang berminat menghadiri pelaksanaan CID III pada 12-13 Agustus di Hotel Bidakara dan SMESCO Convention Hall , Jakarta, Indonesia dapat mendaftar di website: www.cid-3.com.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Editor : Fatkhul Maskur
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper