Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Mbah Rono Sarankan Warga Lereng Sinabung Direlokasi Selamanya

Mbah Rono menyarankan agar warga lereng gunung Sinabung radius 4-5 kilometer direlokasi selamanya jika tidak ingin repot. Ia beralasan Gunung Sinabung akan mengalami erupsi terus menerus selama lima tahun.
Warga melihat Gunung Sinabung menyemburkan material vulkanis disertai awan panas, di Kecamatan Simpang Empat, Karo, Sumatra Utara, Jumat (19/6/2015).Antara-Endro Lewa
Warga melihat Gunung Sinabung menyemburkan material vulkanis disertai awan panas, di Kecamatan Simpang Empat, Karo, Sumatra Utara, Jumat (19/6/2015).Antara-Endro Lewa

Kabar24.com, JAKARTA - Kepala Badan Geologi Kementerian ESDM Surono atau yang akrab disapa Mbah Rono mengusulkan relokasi warga sekitar Gunung Sinabung dalam radius 4-5 kilometer secara permanen. 

Mbah Rono ini beralasan kawasan radius itu harus dikosongkan mengingat erupsi gunung Sinabung berpotensi berlangsung terus menerus kurang lebih hingga lima tahun. 

"Saya hanya menunjukkan kondisi gunungnya. Saya hanya usulkan relokasi itu radius 4 kilometer, dan radius 5 kilometer arah tenggara, selatan, dan timur harus dikosongkan karena itu berbahaya. Selamanya harus direlokasi semuanya," katanya, seusai rapat terbatas di Kantor Presiden, Kamis  (2/7/2015).

Mantan Kepala Pusat Vulkanologi Mitigasi Bencana Geologi tersebut telah membandingkan erupsi gunung Sinabung dengan gunung api lain di dunia.

Hasilnya, erupsi tipe Sinabung berpotensi besar terjadi terus-menerus sampai kurang lebih lima tahun dengan tingkat kemungkinannya 93%. Yang lebih besar dari itu kemungkinannya kecil. 

Bahkan untuk letusan yang sekarang akan membesar seperti gunung Merapi kemungkinannya hanya 10%. Mbah Rono yakin 90% bahwa erupsi Sinabung akan berlangsung seperti itu tetapi dalam kurun yang cukup lama yakni lima tahun sehingga warga perlu dipindah. 

"Pokoknya radius 5 kilometer arah selatan, tenggara, timur, dan 4 kilometer arah lainnya. Harus pindah semua. Forever, kalau enggak mau repot," tegasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Akhirul Anwar
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper