Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

GEMPA NEPAL: 2 Lembaga Kemanusian di Tanah Air Kirim Bantuan

Dua organisasi kemanusiaan di Tanah Air membantu korban gempa 7,9 Skala Richter yang mengguncang Nepal, Sabtu, 25 April 2015.
Gempa Nepal/Reuters
Gempa Nepal/Reuters
Kabar24.com, JAKARTA -- Dua organisasi kemanusiaan di Tanah Air membantu korban gempa 7,9 Skala Richter yang mengguncang Nepal, Sabtu, 25 April 2015.
 
Pada peristiwa tersebut menewaskan hampir 2500 jiwa dan melukai 5800 orang. Angka itu dapat terus bertambah. Ribuan anak turut menjadi korban, mereka kehilangan tempat tinggal dan membutuhkan dukungan untuk membangunkembali hidupnya. Organisasi kemanusiaan peduli anak, Wahana Visi Indonesia menyatakan dukungan melalui penggalangan donasi mulai 28 April 2015.
 
Donasi yang terkumpul akan dikelola oleh World Vision Nepal dan didistribusikan kepada pihak yang paling terdampak bencana, khususnya keluarga dengan anak balita," ujar David Ardhani Kamal, National Resources Director Wahana Visi Indonesia.
 
Bentuk bantuan antara lain terpal, selimut, handuk, sabun, pasta dan sikat gigi. Sebagian dana juga akan digunakan untukmendukung operasional Ruang Sahabat Anak di titik-titik pengungsian padat anak di Kathmandu dansekitarnya.
 
Ruang khusus itu diisi beragam kegiatan yang bertujuan memulihkan trauma dan stress paska bencana dalam diri anak.
Kebutuhan utama lainnya adalah air bersih, makanan, dan donor darah. Perdana Menteri Nepal, Sushil Koirala, mendorong warga negaranya yang sehat untuk mendonasikan darah karena kebutuhan di rumah sakit terus meningkat.
 
Warga Indonesia yang tergerak membantu bisa menyalurkan donasi melalui rekening BCA 4783019445 atas nama Wahana Visi Indonesia.
Di tempat terpisah, Lembaga Kemanusiaan Dompet Dhuafa mengirimkan tim kemanusiaan ke Nepal.
 
Selama di Nepal tim DMC Dompet Dhuafa, kata Direktur Yayasan Pemberdayaan Sosial Dompet Dhuafa, Sabeth Abilawa, akan melakukan koordinasi dengan mitra lokal setempat, Tribhuvan University. Bersama mitra lokal tersebut, beberapa aksi akan dilakukan.
 

"Di area terdampak nanti aksi kami yang utama adalah mendukung misi penyelamatan dan mendukung persediaan fasilitas untuk misi medis,"katanya.

Tim yang diberangkatkan merupakan tim medis yang berasal dari divisi kesehatan Dompet Dhuafa.
 
Sebagai bagian dari masyarakat global, Dompet Dhuafa terpanggil senantiasa untuk terlibat membantu bencana yang terjadi di mancanegara seperti gempa bumi di Nepal.
 
 
 
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Reni Efita

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper