Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Perbaiki Jalan, Batu Terjunkan Tim URC

Dinas Pekerjaan Umum (PU) dan Bina Marga Kota Batu, Jawa Timur, menerjunkan tim Unit Reaksi Cepat (URC) untuk memperbaiki jalan berlubang di wilayahnya.
lustrasi perbaikan jalan./JIBI
lustrasi perbaikan jalan./JIBI

Bisnis.com, BATU - Dinas Pekerjaan Umum (PU) dan Bina Marga Kota Batu, Jawa Timur, menerjunkan tim Unit Reaksi Cepat (URC) untuk memperbaiki jalan berlubang di wilayahnya.

Kepala Dinas PU dan Bina Marga Kota Batu, Arif As Sidiq, mengatakan perbaikan jalan berlubang tersebut dilakukan guna meningkatkan kenyamanan bagi pengguna lalu-lintas khususnya wisatawan.

“Tim URC dibentuk tidak hanya di tingkat dinas, namun juga di masing-masing kecamatan dan beranggotakan 10 personil,” kata Arif, Senin (13/4/2015).

Menurutnya jika jalan dalam kondisi berlubang atau rusak akan membuat wisatawan menjadi tidak nyaman. Karena itu tim URC sengaja dibentuk agar penanganan perbaikan jalan berlubang dapat dilakukan secara cepat.

Tim sendiri dilengkapi kendaraan pengangkut pasir dan aspal, alat untuk memadatkan material dan lainnya. Sehingga begitu ada jalan yang berlubang tim akan segera bergerak.

“Untuk memenuhi kebutuhan perbaikan jalan tersebut kami telah melakukan pengadaan aspal jalan senilai Rp2 miliar,” jelas dia.

Aspal tersebut untuk kebutuhan stok selama setahun. Selain aspal stok material lain berupa pasir dan batu kerakal sudah disiapkan di dalam karung ukuran kecil.

Sehingga sewaktu terjadi kerusakan jalan tim akan segera bergerak dan melakukan penanganan secara langsung. Tim URC tingkat dinas difokuskan menangani kerusakan pada jalan utama atau protokol.

“Sementara untuk tim di tingkat kecamatan diprioritaskan pada penanganan kerusakan jalan penghubung antar desa,” ujarnya.

Kerusakan yang ditangani tim URC tersebut hanya untuk kerusakan yang sifatnya skala kecil. Sedangkan jika kerusakan yang terjadi dalam ukuran besar dan biayanya mahal akan dilakukan melalui proses pengadaan barang atau jasa.

Ketua Komisi C DPRD Kota Batu, Didik Mahmud, sebelumnya mengatakan dewan mendukung peningkatan kualitas jalan yang dilakukan Pemkot Batu. Hanya saja untuk perbaikan jalan berlubang dewan berharap pelaksanaannya bisa merata ke seluruh wilayah yang ada di Batu. 

“Mengingat banyak jalan berlubang di wilayah pedesaan yang harus segera diperbaiki,” tambah dia.

Masyarakat  desa berharap kondisi jalan di wilayahnya bisa bagus agar pengangkutan hasil panen pertanian dan peternakan mereka bisa lancar. Jalan desa tersebut diantaranya berada di Gunungsari Kecamatan Bumiaji. Warga setempat berharap jalan di desanya mulus agar pengiriman mawar ke luar daerah menjadi lancar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : M. Sofi’I
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper