Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Citi Women Council Peduli Anti-kekerasan Pada Perempuan

Citi Indonesia Women Council atau IWC, sebuah organisasi di dalam Citibank Indonesia, memperingati Hari Perempuan Sedunia dengan diskusi dan pemberian donasi yang bertajuk Stand Up Like A Woman.
Ilustrasi-Peringatan Hari Perempuan Sedunia/Antara
Ilustrasi-Peringatan Hari Perempuan Sedunia/Antara

Bisnis.com, JAKARTA- Citi Indonesia Women Council atau IWC, sebuah organisasi di dalam Citibank Indonesia, memperingati Hari Perempuan Sedunia dengan diskusi dan pemberian donasi yang bertajuk Stand Up Like A Woman.

Diskusi yang digelar Selasa (17/3/2015), fokus terhadap fenomena kekerasan terhadap perempuan yang dari tahun ke tahun mengalami peningkatan. Diskusi ini juga ditujukan untuk mencari solusi dan langkah nyata dalam memerangi kekerasan tersebut.

Sedangkan untuk donasi, tahun ini IWC memberikan donasi sebesar Rp100 juta kepada Taman Bacaan Pelangi dalam mendanai pembelian buku dan perpustakaan di daerah Kota Mulia, Puncak Jaya Papua.

Selain itu, bantuan pun diberikan kepada Lembaga Swadaya Masyarakat atau LSM yang bergerak dalam pemberdayaan perempuan di Papua yaitu Koalisi Perempuan Papua Bangkit Rp150 juta.

Ketua Citi Indonesia Women Council Novita Djani mengatakan acara dan bantuan yang diberikan merupakan salah satu bentuk dukungan IWC kepada perempuan Indonesia dalam memperjuangkan dan memerangi tindak kekerasan terhadap perempuan.

"Kita mengerti jika peranan perempuan sangat penting dalam setiap aspek kehiduapan termasuk perkembangan ekonomi. Namun, sangat disayangkan ternyata masih banyak dari perempuan di luar sana memgalami tindak kekerasan baik dilingkungan atau rumah," tuturnya, Selasa (17/3/2015).

Untuk itu, kali ini IWC memperingati Hari Perempuan Sedunia dengan berdiskusi bersama para pakar dan memberikan donasi ke dua lembaga swadaya masyarakat.

Sementara itu, Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Yohana Susana Yembise mengatakan pihaknya menyambut baik acara ini. Pihaknya berharap kepedulian ini dapat memotivasi gerakan-gerakan pemberdayaan perempuan di Indonesia untuk tetap berjuang dan melawan berbagai bentuk kekerasan baik dalam ranah keluarga hingga lingkungan. (Bisnis.com)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Fitri Rachmawati

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper