Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Medco Bantu Lampu Tenaga Surya untuk Aceh

PT Medco Energi International Tbk memberikan lampu LED Sunlife Super Bright berbasis tenaga surya kepada pemerintah Provinsi Aceh sehingga bisa membantu program pemerintah dalam penyediaan listrik, terutama bagi masyarakat yang belum mendapatkan akses listrik.

Kabar24.com, JAKARTA - PT Medco Energi International Tbk memberikan lampu LED Sunlife Super Bright berbasis tenaga surya kepada pemerintah Provinsi Aceh sehingga bisa membantu program pemerintah dalam penyediaan listrik, terutama bagi masyarakat yang belum mendapatkan akses listrik.

Pasalnya, hingga 2013, akses masyarakat untuk mendapatkan listrik di Indonesia hanya sebesar 80%, berarti lebih dari 60 juta penduduk di Indonesia masih belum mendapatkan aliran listrik.

Padahal, penggunaan dan pengembangan energi terbarukan sebagai alternatif tenaga listrik merupakan salah satu solusi untuk mengurangi kesenjangan akses listrik tersebut.

Pemberian lampu itu merupakan tindak lanjut dari kerja sama program We Light Up Indonesia antara KADIN Indonesia Bidang Lingkungan Hidup, Perubahan Iklim dan Pembangunan Berkelanjutan (LHPIPB), Kadin Daerah Provinsi Aceh  dan PT Medco Energi Internasinal Tbk. (“MedcoEnergi”) yang diteken pada 8 Desember 2014.

Program tersebut telah diterima secara simbolis oleh Gubernur Aceh Zaini Abdulah dan juga Bupati Aceh Timur Hasballah Bin M. Thaib pada Jumat (6/2).

Pemberian itu juga dimaksudkan sebagai program yang berfokus pada pemberdayaan masyarakat di daerah operasi Medco.

Lampu LED Sunlife Super Bright berbasis tenaga surya itu diklaim memiliki kemampuan empat kali lebih terang dari lampu LED biasa dan  dapat bertahan selama 30 jam.

Rencananya, lampu akan dipasang di 50 titik yang dalam pelaksanaannya akan bekerja sama dengan KADIN Daerah Aceh, pemerintah daerah dan juga tokoh masyarakat setempat.

Gubernur Aceh Zaini Abdullah menyatakan apresiasinya kepada inisiatif Kadin Indonesia fan Medco atas program We Light Up Indonesia Ini. Dia berharap program ini dapat dijalankan okeh perusahaan lainnya yang beroperasi di Aceh.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Lukas Hendra TM
Editor : Rustam Agus

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper